Badung - baliberkabar.id | Kanit Lantas Polsek Kuta Utara Iptu I Nyoman Suryawan terjun langsung ke lapangan mengurai kepadatan lalu lintas di Simpang Futsal, Jalan Padang Luwih, Banjar Tegal Jaya Desa Dalung, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, Kepadatan lalu lintas terjadi akibat meningkatnya aktivitas masyarakat di kawasan tersebut saat pagi hari. Senin (19/1/2026) pukul 07.00 Wita.
Tampak Iptu Nyoman Suryawan bersama anggota bekerja berupaya mengatur arus lalu lintas dan mengurai kemacetan. Mereka melakukan pengaturan lalu lintas secara manual sekaligus memberikan imbauan kepada pengguna jalan untuk mematuhi aturan lalu lintas.
Berkat upaya keras Kanit Lantas dan anggota, kepadatan lalu lintas di Simpang Kerobokan berhasil terurai dan arus lalu lintas kembali lancar. Pengguna jalan diimbau untuk tetap waspada dan mematuhi aturan lalu lintas untuk mencegah kemacetan kembali terjadi.
"Kami terus berikan pelayanan terhadap masyarakat dengan mengatur arus lalin lintas memberikan rasa aman dan tidak terjadi kemacetan saat masyarakat beraktifitas di jalan,” Ucap Kanit Lantas Iptu Nyoman Suryawan
"Kehadiran Kami dengan melakukan pengaturan di lapangan merupakan pelayanan yang tepat, dan sangat dirasakan langsung oleh masyarakat,” Imbuhnya.
"Untuk itu mematuhi tata tertib berlalu lintas itu sangatlah penting, sehingga dapat meminimalisir terjadinya kemacetan dan kecelakaan lalu lintas,” Pungkasnya. (Sdn/Hms)


Social Header