Bangli, baliberkabar.id - Pasca peristiwa duel maut yang terjadi di Desa Songan A, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, jajaran Polres Bangli melaksanakan pengamanan prosesi pemakaman dua korban yang meninggal dunia dalam peristiwa tersebut. Pengamanan dilakukan agar seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman dan tertib.
Kegiatan pemakaman berlangsung pada Jumat (17/10/2025) di Banjar Tabu, Desa Songan A, dan dihadiri sekitar 300 warga termasuk keluarga korban serta tokoh masyarakat. Pengamanan dipimpin langsung oleh Wakapolres Bangli KOMPOL Willa Jully Nendissa, S.I.K., didampingi pejabat utama Polres Bangli serta melibatkan 150 personel gabungan Polres Bangli dan Kodim 1626/Bangli.
Rangkaian upacara pemakaman diawali dengan pemandian jenazah, dilanjutkan prosesi ngulapin di lokasi kejadian, dan diakhiri penguburan di Setra Ulah Pati Desa Adat Songan. Selama kegiatan berlangsung, aparat kepolisian bersama TNI melakukan penjagaan di sejumlah titik untuk memastikan keamanan dan mencegah potensi gangguan kamtibmas.
Wakapolres Bangli menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab Polri dalam menjaga ketertiban masyarakat, terlebih setelah adanya peristiwa yang sempat menyita perhatian publik di wilayah Songan.
“Kami bersama unsur TNI dan masyarakat berkomitmen menjaga situasi tetap aman dan kondusif. Berkat kerja sama yang baik, seluruh rangkaian pemakaman dapat berjalan dengan tertib dan penuh penghormatan,” ujar Kompol Willa Jully Nendissa, S.I.K.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah membantu aparat dalam menjaga suasana damai selama prosesi berlangsung.
“Kami mengimbau seluruh masyarakat agar tetap menahan diri dan menjaga situasi yang sudah kondusif ini. Mari bersama menciptakan keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing,” tambahnya.
Hingga prosesi pemakaman selesai, situasi di Desa Songan A terpantau aman dan terkendali. Polres Bangli memastikan akan terus melakukan langkah preventif dan koordinasi dengan tokoh masyarakat guna mencegah timbulnya kembali potensi konflik di wilayah tersebut. (Smty)
Social Header