Bangli - baliberkabar.id | Polres Bangli menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-97 Tahun 2025 di Lapangan Apel Polres Bangli. Upacara ini dipimpin oleh Kapolres Bangli, AKBP James I. S. Rajagukguk, S.I.K., M.H., sebagai Inspektur Upacara. Selasa, 28 Oktober 2025
Upacara ini dihadiri oleh para pejabat utama Polres Bangli, perwira, personil, dan ASN Polres Bangli, yang keseluruhannya berjumlah kurang lebih 130 orang. Tujuan upacara ini adalah untuk mengenang sejarah gotong royong seluruh elemen pemuda yang berhasil menebar semangat jiwa patriotisme dan menyatukan visi kebangsaan dalam Sumpah Pemuda 1928.
Sumpah Pemuda yang diikrarkan pada tanggal 28 Oktober 1928 itu melahirkan komitmen kebangsaan, yaitu bertumpah darah satu tanah air Indonesia, berbangsa satu bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia. Upacara ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan semangat patriotisme bagi seluruh anggota Polres Bangli.
Kegiatan upacara berlangsung dengan aman dan lancar, dan diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa. Polres Bangli berkomitmen untuk terus menjaga dan melestarikan semangat Sumpah Pemuda dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. (Sdn/Hms)


Social Header