Buleleng - baliberkabar.id | Kepada Binpres Cabang olahraga Muaythai Buleleng, Ketua Umum Muaythai Buleleng, Nyoman Arya Astawa mengarahkan agar terus menggenjot intensitas latihan atlet menjelang perhelatan 3 kejuaraan tingkat provinsi.
Adapun tiga kejuaraan yang di maksud adalah kejuaraan Bupati Klungkung CUP III, eksesbisi Porjar Muaythai Bali, dan perhelatan Porprov Bali ke XVI.
"Dengan adanya catatan ketiga event bergengsi ini tentunya menjadi PR besar jajaran Binpres M.I Buleleng untuk mempersiapkan para atlet pilihanya," ucap Ketua Umum Muaythai Buleleng Nyoman Arya Atawa. Rabu, (1/5/2024).
Dalam menyambut tiga event ini pihaknya menekankan kepada para Binpres agar memaksimalkan potensi atlet yang dimiliki.
“Besar harapan kami tentu dengan padatnya kejuaraan, kami tetap mengusung tagline induk organisasi Koni Buleleng Small Is Gold, dengan sedikit atlit tapi mampu membawa hasil maksimal” ujar Pria yang akrab disapa Mang Dauh.
Ia juga berharap agar dengan berbagai event ini bisa menjadi bahan evaluasi kedepan untuk kemajuan olahraga Muaythai kedepan agar bisa lebih maksimal dalam meraih prestasi.
“kegiatan ini merupakan salah satu bentuk evaluasi atas program latihan yang sudah diberikan oleh pelatih," tambah Mang Dauh.
Senada dengan Mang Dauh, Binpres M.I Buleleng Gede Sudarma mengutarakan saat ini pihaknya terus berupaya menggenjok intesitas latihan sembari melakukan seleksi atlet yang sekiranya berpotensi untuk diturunkan di ketiga kejuaraan tersebut.
“Pasca porprov tahun lalu kita terus menggenjot atlet untuk dipersiapkan dalam event selanjutnya," ujarnya.
Sementara terkait jumlah atlet yang akan dipersiapkan, pihaknya menyebut untuk dua event sudah dipersiapkan namun untuk ke porprov mendatang semua sedang dalam pembinaan.
“Terkait jumlah atlet yang dipersiapkan di ketiga event sudah petakan untuk di Bupati Cup kita mengirim 5 atlet dan untuk porjar kami kirim 14 atlet dan untuk porprov sudah kami persiapkan atlet andalan buleleng," tandas Sudarma. (Sdn)
Social Header