Breaking News

AKP Bagiada Hadiri RAT KPN Artha Sadhana, Tekankan Pentingnya Sinergitas dan Transparansi

Buleleng – baliberkabar.id |  Mewakili Kapolsek Banjar, Wakapolsek Banjar AKP Nyoman Bagiada, S.H., menghadiri acara Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Pegawai Negeri (KPN) Artha Sadhana Banjar untuk Tahun Buku 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di gedung SD N 9 Banjar, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, pada Minggu (25/1/2026) pagi.

​Kehadiran Wakapolsek dalam acara tersebut merupakan bentuk dukungan Polri terhadap penguatan ekonomi masyarakat melalui lembaga koperasi, sekaligus memastikan kegiatan kemasyarakatan berjalan dengan aman dan tertib.

​Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dan perwakilan instansi terkait, di antaranya Camat Banjar Putu Widiawan, S.Sos., Danramil Banjar yang diwakili oleh anggota Babinsa Banjar, serta petugas dari Dekopinda Kabupaten Buleleng. Turut hadir pula perwakilan dari Disdagperinkop UKM Korwil Banjar, jajaran pengurus, pengawas, serta seluruh anggota KPN Artha Sadhana Banjar.

AKP Nyoman Bagiada menyampaikan apresiasinya kepada KPN Artha Sadhana yang telah konsisten menjalankan kewajiban organisasi melalui pelaksanaan RAT tepat waktu. Menurutnya, RAT merupakan pemegang kekuasaan tertinggi dalam koperasi sebagai wujud transparansi dan akuntabilitas pengurus kepada anggotanya.

​"Koperasi memiliki peran strategis dalam meningkatkan kesejahteraan anggotanya. Kami berharap sinergitas antara pengelola koperasi dengan instansi terkait dan pihak keamanan tetap terjaga, sehingga iklim ekonomi di wilayah Banjar tetap kondusif," ujar AKP Nyoman Bagiada di sela-sela kegiatan.

​Selain membahas laporan pertanggung jawaban pengurus dan rencana kerja tahun mendatang, pertemuan ini juga menjadi ajang silaturahmi antar-anggota. Seluruh rangkaian acara berjalan dengan khidmat, lancar, dan tetap mengedepankan asas kekeluargaan yang menjadi ciri khas koperasi. (Sdn/Hms)
© Copyright 2022 - Bali Berkabar