Breaking News

Pererat Silaturahmi, Kapolsek Banjar Gelar Safari Kamtibmas ke Kantor Desa Temukus

Buleleng – baliberkabar.id | Dalam upaya memperkuat sinergi antara kepolisian dengan pemerintah desa, Kapolsek Banjar Kompol I Made Mustiada, S.H., melaksanakan kegiatan Patroli Sambang dan Safari Kamtibmas di wilayah Kecamatan Banjar, Selasa (20/1/2026) pagi.

​Kegiatan kali ini difokuskan di Kantor Desa Temukus sebagai ajang perkenalan diri Kompol I Made Mustiada sebagai Kapolsek Banjar yang baru, sekaligus untuk mempererat tali silaturahmi dengan tokoh masyarakat setempat.

​Kehadiran orang nomor satu di Polsek Banjar tersebut disambut hangat oleh Perbekel Desa Temukus, Drs. Made Karuna, bersama Bendesa Adat Temukus, Made Widiada, serta jajaran perangkat desa.

​Dalam koordinasi yang juga dihadiri oleh Bhabinkamtibmas, dan Babinsa tersebut, Kapolsek Banjar mengungkapkan bahwa kolaborasi lintas sektoral sangat penting untuk menjaga stabilitas keamanan. 

"Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin kedekatan dengan Perbekel, Jro Bendesa Adat, dan para Kelian agar kita selalu bersama-sama menjaga situasi wilayah," ungkapnya.

Menurut Kompol Mustiada untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif, Kolaborasi, komunikasi dan koordinasi antara kepolisian dan pemerintah ditingkatkan paling bawah desa hingga lingkungan.

"Kami berharap kedepan koordinasi dan komunikasi dengan Bhabinkamtibmas maupun Polsek Banjar bisa terus ditingkatkan," tambahnya.

​Senada dengan hal tersebut, Perbekel Desa Temukus, Drs. Made Karuna, menyampaikan apresiasinya atas kunjungan Kapolsek. Ia menegaskan kesiapan Pemerintah Desa Temukus untuk terus bekerja sama dengan Polri dalam menciptakan situasi yang kondusif.

​"Kami berterima kasih atas kunjungannya. Semoga kerja sama di bidang keamanan ini terus berjalan baik, sehingga seluruh kegiatan masyarakat di Desa Temukus dapat berlangsung aman dan nyaman," pungkasnya. (Sdn/Hms)
© Copyright 2022 - Bali Berkabar